KSAD: Deteksi Dini Kita Atas Teror Bom Masih Kurang
Di Baca : 3082 Kali

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Mulyono
PADANG,Detak Indonesia - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Mulyono menilai sistem deteksi dini aksi terorisme di Indonesia masih kurang. Menurutnya, hal ini bisa terlihat dari rentetan aksi teror yang terjadi di sejumlah kota besar di Indonesia dalam sepekan belakangan.
Mulyono memandang, langkah pencegahan jauh lebih baik dibanding harus bertindak setelah kejadian teror sudah terjadi. Baginya, penangkapan terduga pelaku terorisme pascaaksi pengeboman atau penyerangan merupakan langkah yang terlambat.
Tulis Komentar