Toyota

Semangat Toyota Raih Peluang dan Hadapi Tantangan Membangun Mobilitas dan Industri Otomotif Nasional ke Depan

Di Baca : 2463 Kali
Kendaraan i-Concept Toyota hadir di GIIAS 2018 – Presiden Direktur PT Toyota-Astra Motor (TAM) Yoshihiro Nakata bersama Wakil Presiden Direktur TAM Henry Tanoto dan Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) juga Paulus Bambang dari

JAKARTA, DetakIndonesia.co.id --Mengusung  “Empowering Mobility, Beyond Possibility” sebagai tema kehadirannya di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 yang berlangsung di ICE BSD City, Tangerang Selatan, Banten, 2-12 Agustus, PT Toyota-Astra Motor (TAM) hadir dengan semangat baru di salah satu pameran otomotif terbesar di Asia ini.  Tak hanya menampilkan produk-produk unggulan di sejumlah segmen yang telah di pasarkan  saat ini, tapi justru sangat fokus untuk menghadirkan kendaraan dan teknologi terkini serta masa depan yang berbasis teknologi elektrifikasi maupun autonomous tingkat tinggi. Harapannya selain untuk senantiasa dekat dengan konsumen, melalui partisipasinya di GIIAS 2018 Toyota ingin memberi gambaran nyata inspirasi kepada masyarakat berbagai peluang dan tantangan dalam membangun mobilitas dan industri otomotif ke depannya.

“Sebagai salah satu pelaku di pasar industri otomotif, ajang pameran seperti ini bagi Toyota memiliki arti yang sangat penting karena dapat berhubungan langsung dengan masyarakat. Melalui GIIAS kali ini, Toyota akan menyampaikan pesan mengenai banyak hal kepada masyarakat. Tak hanya mengenai produk, tapi juga berbagai capaian dalam pengembangan teknologi otomotif, serta  kecenderungan-kecenderungan  ke depan (future technology) yang dibutuhkan masyarakat untuk masa depan yang lebih baik, sejalan dengan semangat Toyota Let’s Go Beyond,” kata President Director PT Toyota-Astra Motor, Yoshihiro Nakata, saat meresmikan booth Toyota pada penyelenggaraan GIIAS 2018, di ICE BSD City, Tangsel, Banten, Kamis (2/8).

“Toyota gembira dan optimis, kebijakan yang tengah dirancang oleh Pemerintah saat ini yaitu terkait pengembangan kendaraan elektrifikasi akan memberi angin segar untuk lebih menggairahkan pelaku industri untuk mengembangkan pasar dan produk kendaraan ramah lingkungan di Indonesia,” tambah Vice President Director PT Toyota-Astra Motor Henry Tanoto.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar