DIJEMPUT PROVINSI MASING-MASING

285 WNI Observasi dari Natuna Tiba di Jakarta

Di Baca : 3326 Kali
Sebanyak 285 WNI Observasi dari Natuna tiba di Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta dengan tiga pesawat, Sabtu (15/2/2020).(Foto Humas BNPB)

Menyinggung soal kelanjutan program pendidikan bagi para WNI yang masih berstatus sebagai mahasiswa di RRT, Menko PMK akan membahasnya setelah observasi ini rampung dilakukan.

“Kelanjutan pendidikan mereka pastinya akan kami perhatikan. Hal itu akan kami bahas setelah ini semua rampung. Prioritasnya adalah keseluruhan dari observasi ini rampung dengan baik dulu baru hal yang lain,” jelas Menko PMK Muhadjir Effendy.

Menutup seluruh rangkaian pemulangan para WNI, Menkes Terawan berharap semoga kelak mereka dapat menjadi agen-agen kesehatan di wilayahnya masing-masing.

“Saya berharap kalian dapat menjadi agen-agen kesehatan bagi masyarakat dan lingkungan kalian semua. Selamat jalan semoga selamat sampai tujuan,” tutup Terawan.(*/jui)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar