Gerakan Selatpanjang Bersih, Sehat Rapi Sampah ditukar emas

Wabup Said Hasyim Canangkan Car Free Day

Di Baca : 2518 Kali
foto istimewa

Bagi masyarakat yang aktif melakukan ini, khususnya mengumpulkan sampah plastik yang tanpa disadari memiliki nilai ekonomi tinggi, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti akan menghargainya dengan emas murni pada Bank Sampah. Said menekankan hal ini bukan sekadar janji tapi benar-benar akan direalisasikan.

"Semoga dengan penukaran sampah dengan emas ini mampu memotivasi masyarakat untuk mengumpulkan sampah dan tidak membuang sampah sembarangan," pungkasnya. 

Dalam kegiatan pencanangan Gerakan Selatpanjang Berseri tersebut, Wabup Meranti berkesempatan melakukan Gotong Royong bersama-sama masyarakat untuk membersihkan sampah yang berada di lokasi acara. 
Kegiatan ditutup dengan penyerahan sejumlah bantuan alat kebersihan kepada pelajar Pramuka. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasat Lantas Polres Meranti AKP Teguh, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Drs Irmansyah MSi, Ketua BKMT Meranti Hj Syamsiar Said Hasyim, Kabag Kesra Sekdakab Meranti Hery Saputra SH,Perwakilan Satpol PP Meranti, Perwakilan Dinas Perhubungan Meranti, serta ratusan masyarakat peserta Car Free Day.(nes)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar