Karyawan Stanum Mengeluh, Sudah 4 Bulan Tak Gajian
Di Baca : 5480 Kali

Taman rekreasi pemandian Stanum di Kota Bangkinang Kampar, Riau. (Syailan Yusuf/Detak Indonesia.co.id)
Bangkinang, Detak Indonesia--Sebanyak 30 orang karyawan Taman Rekreasi Stanum Bangkinang mengeluh, sudah 4 bulan belum gajian. Direktur beralasan tidak ada uang membayar gaji karyawan.
Hal itu diungkapkan salah seorang karyawan yang enggan disebutkan jati dirinya kepada awak media, Rabu (10/6/2020).
"Sampai saat ini, sudah 4 bulan gaji kami tak kunjung dibayar," ujarnya.
Tunjangan Hari Raya pun tidak diberi, tambahnya.
Tulis Komentar