Didukung CEO PTPN V Riau Jatmiko K Santosa

Pesepakbola SSB PTPN V Riau Berjuang Perkuat Garuda Muda Timnas U-16

Di Baca : 2752 Kali
CEO PTPN V Riau Jatmiko K Santosa ngobrol santai dengan punggawa muda sekolah sepakbola SSB PTPN V. Empat pesepakbola belia PTPN V kini tengah berjuang mendapatkan tempat di skuad utama Timnas U-16. (Foto Humas PTPN V Riau)

Selain itu, di bawah kepemimpinan Jatmiko, PTPN V juga memberikan beasiswa pendidikan sepakbola gratis kepada sejumlah anak panti asuhan yang memiliki potensi. Mereka mendapatkan pendidikan sepakbola dini, sama seperti anak-anak lainnya yang dilatih para pelatih berlisensi. Untuk urusan kompetisi, siswa SSB menerima dukungan penuh baik di dalam dan di luar kompetisi. Hal ini terbayarkan dengan raihan prestasi SSB PTPN V yang acap menjadi juara pertandingan di berbagai tingkatan lokasi dan usia.

Dan sejak setahun terakhir, SSB PTPN V juga mendirikan PTPN V Goal Keeper School (PGS) yang merupakan satu-satunya sekolah pembibitan sepakbola khusus penjaga gawang yang ada di Provinsi Riau. Jatmiko mengatakan saat ini PTPN V tengah mempertimbangkan untuk mengembangkan akademi sepakbola agar proses pembibitan dan pembinaan pesepakbola belia di Bumi Melayu semakin profesional. 

Alif, salah satu penjaga gawang belia binaan PGS PTPN V mengaku bangga diberikan kesempatan mengikuti dan lolos untuk seleksi selanjutnya. 

Dia mengatakan kesempatan mengikuti seleksi tersebut merupakan hadiah tersendiri untuk mengobati kesedihan keluarga usai ditinggal pergi ayahanda untuk selamanya. Dia mengaku ingin membanggakan ibunya yang kini menjadi tulang punggung keluarga dengan berjualan gorengan. 

"Saya akan buktikan kepada ayah yang telah tiada bahwa saya bisa berprestasi di olahraga sepakbola. Saya ingin membanggakan ibu menjadi pesepakbola profesional," kata remaja 15 tahun yang mengidolakan Ter Stegen, penjaga gawang Barcelona tersebut. (*/di) 






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar