Pimpin Patroli Skala Besar 

Kapolda Riau Bagikan Paket Sembako Hingga Borong Dagangan Kaki Lima

Di Baca : 1449 Kali
Kapolda Riau Irjen Agung Setya Imam Effendi memberikan bantuan sembako kepada pedagang kaki lima yang berjualan di Jalan Soekarno-Hatta dekat RS Eka Hospital Pekanbaru, Jumat malam (23/7/2021). Pedagang ini tadinya sedang membaca kitab suci Alquran. (Foto

Pekanbaru, Detak Indonesia -- Buk Wati, penjual jambu di pinggir Jalan Soekarno-Hatta (Jalan Arengka, red) Kota Pekanbaru, Provinsi Riau tak pernah menyangka bakal bertemu orang nomor satu di kepolisian daerah (Polda) Riau, yakni Irjen Agung Setya Imam Effendi di lokasi berdagangnya. Wanita yang sudah tidak memiliki suami ini pun sontak kaget, begitu tahu iring-iringan jenderal bintang dua tersebut menepi dan menghampirinya.

Perempuan yang berusia 65 tahun ini kebingungan, melihat beberapa polisi berseragam turun dari kendaraan dinas. Ketika itu dirinya sedang mengaji (membaca Alquran, red) sembari berharap ada orang yang melintas berhenti membeli dagangannya. Apalagi hari sudah tengah malam, Jumat malam (23/7/2021) tepatnya pukul 23.00 WIB.

Bu Wati bergegas berdiri menyambut, namun langkahnya kalah cepat dengan Kapolda Riau Irjen Agung yang sejurus kemudian sudah berada di hadapannya. 

“Enggak apa-apa buk, dilanjutkan mengajinya, saya temani," tutur ramah mantan Deputi Bidang Intelijen Siber BIN itu. Kebetulan, Irjen Agung melintas di sana di sela memimpin personelnya dalam patroli skala besar sekaligus membagikan 800 paket sembako yang ditujukan bagi warga Kota Pekanbaru, Jumat malam itu.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar