Potong Leher Teman Sendiri karena Hina Tukang Potong Ayam
Tambang, Detak Indonesia--Tim Opsnal Satreskrim Polres Kampar tidak perlu waktu lama untuk pengungkapan kasus pembunuhan potong leher teman sendiri di Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau kurang dari 1x12 jam pelaku berhasil diamankan, bersama tim gabungan dari IT Jatanras Ditreskrimum Polda Riau beserta Tim IT DitIntelkam Polda Riau serta Polsek Tambang.
Pelaku adalah JF (18) alamat Jalan Suka Karya Gang Meranti, Kelurahan Tuah Karya, Kecamatan Tampan, Pekanbaru. Ia nekat membunuh seorang pria bernama Noprialdi (20) lalu korban ditemukan warga areal kaplingan GKPN di Dusun II, Desa Rimbo Panjang Kecamatan Tambang, pada Sabtu (15/4/2023) sekira jam 16.35 WIB.
Barang bukti yang berhasil diamankan dari kasus pembunuhan ini adalah sepeda motor Beat Street Warna Hitam dengan No Pol. BA 2457 RA, Sepeda Motor Merk Supra X Warna Hitam Biru dengan No. Pol BM 6399 QF, Handphone Merk OPPO A 16 Warna Silver, helm, balok kayu, sepasang sandal merk Eiger warna hitam, sehelai celana jeans, jam tangan, vape, carger, kalung emas imitasi, kaus merah maton, kaus hitam dan kontak HP Oppo.
Jenazah korban dievakuasi polisi.
Tulis Komentar