SIAPA YANG BENAR? SODETAN CILIWUNG JOKOWI BILANG PEMPROV DKI ERA ANIES BASWEDAN TAK BEBASKAN LAHAN

Jokowi Bilang Sodetan Ciliwung Mangkrak, Anies Baswedan Bantah Mangkrak !

Di Baca : 5085 Kali
Joko Widodo (kiri), Anies Rasyid Baswedan (kanan).
 

"Itu pun baru mengurangi banjir kurang lebih 62 persen. Sudah dikerjakan kira-kira 11 tahun yang lalu. Mengeluarkan biaya Rp1,15 triliun sepanjang 1,2 kilometer, dua terowongan, dan bisa mengurangi banjir di enam kelurahan," jelas Jokowi.

"Saya minta Pak Menteri PUPR, Pak Gubernur, sama-sama selesaikan ini termasuk penanganan di 12 sungai yang mengalir melintasi DKI Jakarta juga harus normalisasi," tegasnya.

Sebelumnya, Sodetan Ciliwung menjadi salah satu solusi yang ditawarkan Jokowi untuk mengatasi banjir Jakarta. Ia memulai proyek itu pada 2013 saat memimpin DKI Jakarta.

Proyek berlanjut di era Gubernur Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Namun, pengerjaan Sodetan Ciliwung dicap tak berlanjut saat Anies Baswedan menjabat. Namun hal ini telah dibantah tegas oleh Anies Baswedan bahwa proyek sodetan Ciliwung di era dia memerintah sudah berjalan 50 persen. (tim)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar