implementasi atas instruksi Menteri BUMN Erick Thohir

PTPN V Bantu Pesantren di Perkampungan Melayu Pinggiran Sungai Siak

Di Baca : 727 Kali
PTPN V diwakili Corporate Secretary Bambang Budi Santoso (seragam warna navy) menyalurkan bantuan kepada pengurus pesantren Raudhatul Ulum di Kabupaten Siak, Riau, belum lama ini. (Dok. Humas PTPN V)
 

Selain Roudhatul Ulum, Pesantren Al Furqon yang berlokasi di Kota Dumai turut menerima bantuan senilai Rp50 juta. Bantuan tersebut diperuntukkan bagi pembangunan dan peningkatan kualitas infrastruktur akses jalan di lingkungan pesantren.

Jatmiko berharap bantuan tersebut dapat membantu meningkatkan kualitas pendidikan santri di masa mendatang. Selain itu, ia juga meminta kepada para santri untuk terus belajar dan tak lelah mengejar mimpi.

“Pesan saya kepada adik-adik santri. Teruslah semangat belajar dan jangan pernah lelah mengejar mimpi kalian,” lanjutnya.

Sementara itu, Pimpinan Yayasan Arifin Achmad Pesantren Roudhatul Ulum, Ustadz Afrianto mengapresiasi program TJSL PTPN V yang turut menyentuh pendidikan di bidang agama.

"Alhamdulillah. Bantuan ini sangat berarti bagi kami dan para santri. Apalagi, kami ini merupakan pesantren baru yang memiliki semangat besar untuk menanamkan pendidikan karatker dan agama kepada generasi muda di kampung ini," kata Ustadz Anto, sapaan akrabnya.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar