turnamen badminton untuk internal perusahaan sedang berlangsung

Ragam Pakaian Tradisional Nusantara Semarakkan HUT RI di PTPN V

Di Baca : 763 Kali
Peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Kantor Direksi PT Perkebunan Nusantara V berlangsung meriah dengan seragam tradisional yang dikenakan jajaran direksi hingga karyawan perusahaan. (Dok. Humas PTPN V)

Pekanbaru, Detak Indonesia -- Ratusan pegawai PT Perkebunan Nusantara V Riau melaksanakan apel upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, Kamis (17/8/2023).

Namun, dalam upacara yang dipusatkan di halaman Kantor Direksi PTPN V Jalan Rambutan tersebut nampak berbeda. Pimpinan perusahaan tampil mengenakan beragam pakaian adat Nusantara, sementara para karyawan berseragam tradisional Teluk Belanga Riau lengkap dengan songket dan tanjaknya.

"Sesuai anjuran CEO PTPN V Bapak Jatmiko Santosa yang juga mengacu kepada arahan Pemegang Saham, Peringatan HUT ke-78 RI hari ini berbeda. Pimpinan dan karyawan mengenakan pakaian tradisional. Dengan begitu, peringatan upacara ini lebih semarak tanpa melupakan makna upacara sebenarnya," kata Corporate Secretary PTPN V, Bambang Budi Santoso dalam keterangannya di Pekanbaru.

Bambang yang saat upacara mengenakan pakaian adat Betawi tersebut menambahkan bahwa kegiatan HUT RI dengan seragam tradisional ini merupakan yang pertama kalinya dilakukan anak Holding Perkebunan Nusantara III (Persero) yang beroperasi di Provinsi Riau tersebut. Hal itu membuat prosesi upacara kian semarak meski tanpa mengurangi makna dari upacara itu sendiri.

Dari pantauan di lokasi acara, CEO PTPN V Jatmiko Santosa sendiri nampak mengenakan Payas Agung dari Bali. Seragam berwarna hitam itu nampak serasi bersanding dengan seragam yang dikenakan SEVP Operation Ospin Sembiring dengan pakaian tradisional Karo, Sumatera Utara dan SEVP Business Support Rurianto dengan pakaian adat Sumatera Selatan.

CEO PTPN V Jatmiko Santosa (tengah) nampak mengenakan Payas Agung dari Bali. 






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar