Diresmikan Gubernur Riau SMK Pemdes Ujungbatu menjadi Negeri

"Awalnya, orang tua kami Arifin DS bersama sejumlah tokoh mendirikan dua SMK, masing-masing SMK Pemdes di Ujungbatu dan SMK Pertanian di Pasirpangaraian yang terlebih dahulu sudah di negerikan menjadi SMK 2 Pasirpangaraian," kenang Hafith Syukri, Kamis (26/10/2023).
Selama 24 tahun beroperasi, SMK Pemdes Ujungbatu terus mengalami perkembangan baik dari sisi infrastruktur maupun sisi kualitas dengan terus meluluskan siswa 100 persen setiap tahun ajaran.
Namun, 4 tahun terakhir SMK Pemdes Ujungbatu mengalami penurunan jumlah siswa baru di mana salah satu penyebabnya karena kalah bersaing dengan sekolah negeri yang tidak memungut biaya SPP.
Penerimaan siswa setiap tahun di SMK Pemdes mengalami penurunan dimana pada tahun ini jumlah siswa baru hanya 56 orang.
Tulis Komentar