edukasi dan sosialisasi kepada para pelajar

PHR Berbagi Ilmu dan Semangat Lestari kepada Pelajar di Momen Hari Lingkungan Hidup 2024

Di Baca : 208 Kali
Acara Hari Lingkungan Hidup (HLH) 2024 PT Pertamina Hulu Rokan yang mengangkat tema Penyelesaian Krisis Iklim dengan Inovasi dan Prinsip Keadilan dilaksanakan di Duri dan Bangko. (Dok. Humas PHR)

Duri, Detak Indonesia — Puluhan pelajar tingkat SMP dan SMA di Duri nampak antusias mengikuti rangkaian agenda Hari Lingkungan Hidup (HLH) Sedunia 2024 yang diselenggarakan PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) di Widuri Club, Rabu (19/6/2024).

Acara yang mengangkat tema “Penyelesaian Krisis Iklim dengan Inovasi dan Prinsip Keadilan“ tersebut memberikan edukasi dan sosialisasi kepada para pelajar untuk pengelolaan sampah, menjaga alam dan menjaga lingkungan hidup untuk lingkungan yang lebih sehat. Rangkaian acara tersebut sudah dilaksanakan sejak 5 Juni 2024, di area Duri dan Bangko.

Berbagai kegiatan menarik dihadirkan dalam acara ini, antara lain talkshow dan pemaparan tentang peningkatan informasi aspek sumber daya alam (SDA), keanekaragaman hayati, dan penanganan krisis iklim dengan menghadirkan mitra binaan PHR: Rimba Satwa Foundation (RSF) dan Rumah Jahit Lestari (RJL), lomba kampanye lingkungan hidup dan studi ekskursi/edukasi pengelolaan sampah di IWMF Pematang, kegiatan edukasi/lomba kampanye lingkungan hidup untuk tingkat SMP dan SMU se Kecamatan Mandau dan perwira serta mitra kerja yang ada di North Area.

Selain itu juga telah dilaksanakan kegiatan edukasi/lomba kampanye lingkungan hidup untuk tingkat SMP dan SMU se Kecamatan bangko Pusako, jalan sehat sambil memungut sampah hingga aksi penanaman pohon di Bangko, Kabupaten Rokan Hilir.

“Kegiatannya sangat menarik dan mengedukasi kami untuk lebih cinta terhadap lingkungan. Kami bisa belajar pengelolaan sampah hingga memahami peran alam bagi kita,” kata Amelia, salah satu peserta.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar