Tidak ada orang yang tak bisa menjadi penulis

Bengkalis Membaca Surga yang Terkunci

Di Baca : 3841 Kali
Musa Ismail, seorang sastrawan/penulis, Kamis (09/07/2020). (Devon/ DetakIndonesia.co.id) 

Bengkalis, Detak Indonesia -- Musa Ismail adalah pria kelahiran Pulau Buru Karimun tahun 1971, selain seorang sastrawan/penulis, saat ini beliau juga bekerja di Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis. Pada Kamis (09/07/2020) Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Tuan Guru Haji Ahmad, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau, mengundang beliau sebagai narasumber di program "Bengkalis Membaca".

Di dalam kesempatannya Musa Ismail pada Kamis pagi (09/07/2020), pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai,  membacakan buku secara langsung (online) di program "Bengkalis Membaca" yang berjudul "Surga yang Terkunci", buku tersebut adalah kumpulan cerpen yang merupakan salah satu buku karyanya sendiri.

Program "Bengkalis Membaca" merupakan program siaran langsung yang ditaja oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Tuan Guru Haji Ahmad, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau. 

Musa Ismail dan relawan "Bengkalis Membaca" Bunda Soleha dari Dispersip Bengkalis, Kamis (09/07/2020). (Devon/ DetakIndonesia.co.id). 






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar