Gerunggang Bisa Jadi Tanaman Unggulan Lokal Riau

"Sejauh ini lahan gerunggang yang sudah tertanam oleh gerakan LSM IPMPL s/d tahun 2020 ini mencapai ratusan hektare, sementara Kelompok Tani Hutan binaann LSM IPMPL sebanyak 36 kelompok dengan jumlah lahan ribuan hektare dengan ribuan orang anggota masyarakat dari empat kecamatan," ucap Solihin kepada awak media.
Lebih lanjut ia menjelaskan jika masyarakat dengan Pemkab dan Pemprov betul-betul bersenergi sangat yakin dari budidaya gerunggang akan dapat menjadi sumber pemasukan daerah ke depannya nanti, bahkan gerunggang bisa menjadi tanaman unggulan lokal bumi lancang kuning.
"Kami melihat hal ini akan segera dapat terwujud oleh karena Gubernur Riau telah meletakkan Kadis LHK Riau orang seperti Ir Maamun Murod yang begitu cepat tanggap turun lapangan ketika mengetahui potensi gerunggang yang luar biasa. Selain itu kita juga berharap senergisitas ini juga diikuti oleh pemegang kebijakan baru di Pemkab Bengkalis yaitu Pj Bupati Bengkalis Syahrial Abdi untuk dapat menggunakan kewenangannya bagaimana bisa membantu masyarakat yang punya keinginan membudidaya gerunggang akan tetapi mereka tidak punya kemampuan dalam banyak hal. Jika saja ada solusi, saya yakin khususnya Bengkalis lahan-lahan selama ini menjadi sumber mala petaka kebakaran lahan dan hutan menjadi hijau kembali," ujar solihin.
Tulis Komentar