Berbagai Penyimpangan Terungkap, Kades Ganting Bakal Kena Sanksi

Bangkinang, Detak Indonesia--Berbagai dugaan penyimpangan terungkap, Kepala Desa Ganting, Kecamatan Salo, Kabupaten Kampar Riau bakal dikenakan sanksi oleh Bupati Kampar.
Assisten I Bidang Pemerintahan Setda Kampar Riau Ahmad Yuzar saat memimpin rapat fasilitasi dan investigasi di lantai III Kantor Bupati Kampar, Selasa (20/10/2020) menyampaikan, sebelum sanksi diberlakukan sebaiknya dilakukan pendalaman terkait indikasi penyimpangan dengan berkoordinasi dengan instansi terkait.
"Kita harus hati-hati, teliti serta amanah dalam menyelesaikan permasalahan ini, kita ini penyelenggara negara dan kita ingin berbuat yang terbaik untuk masyarakat," ucap Ahmad Yuzar.
Tulis Komentar