Hari Hutan Sedunia

Rahasia 25 Tahun PTPN V Riau Bebas dari Karhutla

Di Baca : 2299 Kali
CEO PTPN V Riau Jatmiko K Santosa memimpin apel siaga Karhutla dalam rangka Hari Hutan Sedunia di Kebun Sei Pagar PTPN V, baru-baru ini. PTPN V  berkomitmen mendukung pemerintah dalam pencegahan dan penanggulangan karhutla di Provinsi Riau. PTPN V sendiri

Lebih jauh, selain fokus pada internal perusahaan, Jatmiko yang juga Ketua Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) Riau itu turut meminta kepada seluruh insan PTPN V agar tetap berkoordinasi dengan aparat keamanan dan pemerintah setempat. 

"Jika ada lahan terbakar di luar areal kita. Langsung turun. Bantu padamkan. Patroli juga harus terus rutin dilaksanakan. Belajar dari tahun lalu, ada perusahaan yang menjadi korban sabotase. Jangan sampai ini terjadi," ujarnya. 

Selain itu, PTPN V juga fokus dalam membantu satuan tugas Karhutla yang dibentuk pemerintah. Terakhir, PTPN V turut memperkuat Kodim 0313 Kampar yang menjadi bagian dari Satgas Karhutla medio tahun lalu. 

Pemerintah Provinsi Riau diketahui telah menetapkan status Siaga Darurat Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) sejak 15 Februari hingga 31 Oktober 2021, untuk mengantisipasi musim kemarau panjang pada tahun 2021 ini agar tidak terulang bencana asap akibat Karhutla. (*/di) 






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar