LUHUT DINILAI TIDAK KESATRIA

Prihatin Kasus Haris Azhar dan Fatia, Aktivis Riau ini Sesalkan Sikap Menko Luhut Binsar Panjaitan

Di Baca : 2759 Kali
Larshen Yunus (kiri), Jenderal Purn Luhut Binsar Panjaitan (kanan)

Pekanbaru, Detak Indonesia--Keprihatinan dan keberpihakan silih berganti. Kali ini datang dari Aktivis Riau, Larshen Yunus.

Aktivis jebolan Sospol Universitas Riau itu katakan, bahwa sikap Menko Luhut Binsar Panjaitan sangat memalukan.

Bagi aktivis Larshen Yunus, Menko Luhut justru mempertontonkan sikap 'tidak kesatria' mantan seorang jenderal di tengah situasi dan kondisi Negeri yang sedang pandemi.

"Jujur saja, bagi kami selaku aktivis Riau sangat menyesalkan keputusan Menko Luhut yang justru melaporkan Aktivis HAM, Haris Azhar dan Fatia. Publik justru disuguhkan dengan berita pelaporan itu, padahal begitu banyak hal yang sangat penting, terkait stabilitas Nasional. Menko Luhut justru kekanakkanakan!" ungkap Aktivis Larshen Yunus, dengan nada geram.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar