DILAPORKAN KE MAPOLRES SIAK DI DAYUN

Anton Dkk Pukul Pekerja dan Rusak Tanaman Sawit Kelompok Tani di Buatan I Siak

Di Baca : 3658 Kali
Dua preman diduga suruhan Julio Sembiring yakni Anton, Dedi Hendra alias Koeng bersama beberapa petugas yang mengaku dari security PT WSSI terlibat cekcok dengan kelompok tani di Desa Buatan I Siak Riau, Kamis (7/7/2022). Kelompok preman ini mengaku lahan

Menurut keterangan anggota Poktan, Julio Sembiring adalah toke yang menjadi bos penebangan kayu akasia alam yang tumbuh liar di lokasi luar lahan eks PT WSSI, yakni di lahan Poktan. Sementara menurut anggota Poktan bahwa lahan PT WSSI sudah ditinggalkan dan ditelantarkan oleh pihak perusahaan PT WSSI itu sejak 2010 hingga 2022 ini. Dan izin IUP PT WSSI sudah mati mereka tak ada menanam sawit sejak 2010 lalu.

Ribuan meter kubik kayu ilegal yang telah ditumbangkan pekerja suruhan Julio Sembiring di Desa Buatan I Siak, Riau belum ditangkap aparat penegak hukum masih numpuk di Desa Buatan I Siak Riau Kamis petang (7/7/2022).

 

Masih kata anggota Poktan bahwa bos PT WSSI sudah menyatakan bahwa perusahaannya tidak beroperasi lagi di kawasan ini. Mereka tidak bertaggungjawab atas tindakan Julio Sembiring mencuri kayu akasia tumbuh liar di lahan eks PT WSSI tersebut. Itu adalah tindakan pribadi sendiri Julio Sembiring. Anggota Poktan sudah melaporkan aksi illegal logging Julio Sembiring dkk ini ke aparat penegak hukum (APH) di Siak dan Pekanbaru. Dilaporkan juga ada sekitar 15 unit alat berat menumbang kayu di lapangan secara liar. Di lapangan nampak menumpuk ribuan meter kubik kayu akasia hasil tebangan liar namun belum ditangkap aparat penegak hukum (APH) khususnya KPH Mandau, walaupun rombonan aparat KPH Mandau turun ke lokasi ini Kamis siang hingga sore (7/7/2022).






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar