2019-2020 lebih dari 100 karyawan mendapatkan konsekuensi berat

Sukses Lakukan Beragam Transformasi, PTPN V Dianugerahi The Best SOE 2022

Di Baca : 829 Kali
CEO PTPN V, Jatmiko Santosa saat menerima penghargaan The Best State Owned Enterprise (SOE) 2022. Jatmiko berhasil menakhodai dan mentransformasi PTPN V hingga mencatat kinerja gemilang dengan laba Rp1,3 triliun pada 2021 yang merupakan terbesar sepanjang

Pekanbaru, Detak Indonesia--PT Perkebunan Nusantara V berhasil meraih penghargaan prestisius sebagai anak perusahaan perkebunan Badan Usaha Milik Negara terbaik atau The Best State Owned Enterprise (SOE) 2022. 

Penghargaan tersebut merupakan hasil positif dari beragam transformasi PTPN V serta dukungan Kementerian BUMN selama tiga tahun terakhir yang berimbas pada kinerja gemilang perusahaan sepanjang 2021 lalu dengan mencatatkan laba bersih tertinggi sepanjang sejarah. 

Wakil Ketua Komisi XI DPR RI, Fathan Subchi serta Chairman Infobank Joko Suyanto menyerahkan langsung penghargaan tersebut kepada Chief Executive Officer PTPN V, Jatmiko Santosa dalam kegiatan Islamic Finance Summit and The Best SOE 2022, Bali, akhir September 2022 kemarin. 

Fathan mengapresiasi perusahaan BUMN dengan kinerja keuangan terbaik di Indonesia sepanjang 2021. Selain itu, ia berharap perusahaan plat merah tersebut dapat memberikan manfaat secara luas kepada masyarakat. 

"Penghargaan ini adalah tolak ukur kinerja BUMN yang jelas, bagaimana performa, akuntabilitas, GCG (good corporate governance) dan lainnya. Untuk itu, selama kepada BUMN yang telah menorehkan kinerja terbaik. Semoga dapat memberikan manfaat luas kepada bangsa dan masyarakat," kata dia. 

Joko Suyanto menambahkan bahwa penghargaan tersebut didasarkan pada kinerja basis finansial perusahaan BUMN. Secara keseluruhan, terdapat 127 BUMN yang dinilai. Selain keuangan, GCG, manajemen resiko, efisiensi, serta rentabilitas menjadi bagian dari penilaian oleh tim juri. 






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar