JALAN RUSAK PARIT TERSUMBAT MENDAPAT ATENSI

Warga Jalan Suka Karya Panam Goro Dihadiri Pj Wali Kota Pekanbaru

Di Baca : 709 Kali
Penjabat Wali Kota Pekanbaru Drs Muflihun SSTP MAP, Ketua DPRD Pekanbaru Sabarudi Hasibuan, Kaban Kesbangpol Pekanbaru Zoelfahmi Adrian, Kadis PUPR Pekanbaru Ir Indra Pomi dan jajaran bergotong royong bersama warga Jalan Suka Karya Panam Pekanbaru, Ahad (

Pekanbaru, Detak Indonesia--Jalan Suka Karya Panam yang rusak berlubang-lubang digenangi air selama bertahun-tahun akhirnya diperbaiki dengan bergotong royong warga dan RT serta RW di lingkungan Kelurahan Sialangmunggu Kecamatan Tuah Madani Pekanbaru, Ahad (6/11/2022).

Ketua RT 03/RW 031 Kelurahan Sialangmunggu Kecamatan Tuah Madani Pekanbaru, Falsofi Sebra (Ofi) menjelaskan gotong royong membersihkan drainase dan jalan rusak berlubang-lubang di Jalan Suka Karya Kelurahan Sialangmunggu Kecamatan Tuah Madani Pekanbaru Ahad 6 November 2022 diikuti puluhan masyarakat dengan sukarela.

Pada Ahad pagi 6 November 2022 mulai sekira pukul 08.00 WIB hingga pukul 10.30 WIB, warga RW 031 Kelurahan Sialangmunggu Kecamatan Tuah Madani (Tampan) Pekanbaru melaksanakan gotong royong membersihkan drainase yang tersumbat lumpur dan sampah di Jalan Suka Karya Panam dihadiri Ketua DPRD Kota Pekanbaru Sabarudi Hasibuan, Pj Wali Kota Pekanbaru Drs Muflihun SSTP MAP, Kaban Kesbangpol Pekanbaru Zoelfahmi Adrian, Kadis PU Kota Pku Ir Indra Pomi Nasution, Anggota DPRD Kota Pekanbaru Yasser Hamidy, dan lain-lain.

Disebabkan Jalan Suka Karya Panam rusak berlubang-lubang, tergenang air, parit tersumbat lumpur dan sampah, maka warga berinisiatif bersama Ketua RT dan RW setempat melaksanakan gotong royong, dibantu pasukan kuning dan alat berat dan truk dari Dinas PUPR Kota Pekanbaru pada Ahad pagi 6 November 2022. 

Hasilnya cukup baik, lumpur dan sampah yang menimbun parit berhasil diangkat dan aliran air mengalir cukup baik. Masyarakat/pengendara mengucapkan terima kasih dan salut kepada Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun dan Ketua DPRD Pekanbaru Sabarudi Hasibuan dan pejabat Pemko lainnya yang terjun langsung ke lapangan meninjau bergotong royong bersama masyarakat. (azf)






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar