Pemkab Rohul Kembali Raih Opini WTP dari BPK RI 7 Kali Berturut-turut

Rokan Hulu, Detak Indonesia--Wujud komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hulu (Rohul) dalam pelaksanaan tata kelola keuangan Pemerintah yang transparan dan akuntabel, di bawah kepemimpinan Bupati Rohul H Sukiman dan Wabub Rohul H Indra Gunawan, Pemkab Rohul kembali menerima Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI. Capaian ini mencatatkan Pemkab Rohul sudah meraih Opini WTP tujuh kali berturut- turut.
Hal itu dibuktikan dengan Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2022 yang diserahkan langsung oleh Plt Kepala Perwakilan BPK-RI Provinsi Riau Arman Syifa yang diterima Bupati Rohul H Sukiman dan Ketua DPRD Rokan Hulu Novliwanda Ade Putra, Jum'at (16/6/2023) di ruang rapat Lt. 2 Kantor BPK Perwakilan Riau, Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru.
Turut juga mendampingi Bupati Rohul H Sukiman saat menerima LHP LKPD 2022, Ketua DPRD Rokan Hulu Novliwanda Ade Putra, Sekda Rohul M Zaki SSTP MSi, Asisten III Administrasi Umum Edi Suherman SH, Staf Ahli Bupati yang juga Plt Sekwan DPRD Rohul Drs H Sariaman MSi.
Kadis Kominfo Rohu H Syofwan SSos, Kepala BPKAD Rohul Elbizri SSTP, Sekretaris Inspektorat Daerah Rohul Ari Kurnia Arnold SSTP, Kabid IKP Diskominfo Rohul Rudy Fadrial SSos MSi serta beberapa Kabid di jajaran BPKAD Rohul.

Tulis Komentar