SEKCAM: PERTEMUAN INI MEDIASI MASALAH PT DSI BANGUN KANAL DI LAHAN WARGA

Bikin Kanal di Kebun Sawit Warga, Pimpinan PT DSI Dipanggil

Di Baca : 1641 Kali
Foto kiri atas Kapolsek Koto Gasip Siak Riau Iptu Budiman Dalimunthe, foto kiri bawah Sekcam Koto Gasip Muharam SSos, foto kanan adalah kanal yang dibuat PT DSI di lahan sawit warga. (tsi)
 

Dengan munculnya gejolak dan keresahan warga maka menurut Sekcam Koto Gasip Muharam SSos pihaknya mengundang pihak masyarakat dan pihak PT DSI untuk mempertanyakan masalah pembangunan kanal yang diprotes warga tersebut.

"Pertemuan ini mediasi awal tidak memanggil yang lain. Hanya mau mempertanyakan pembangunan kanal oleh PT DSI itu di lahan masyarakat. Tujuannya agar jangan terjadi hal-hal yang tak diinginkan satu panas memanaskan tentu akan terjadi hal-hal yang tak diinginkan," kata Sekcam Muharam.

Menurut Sekcam, pertemuan ini belum mencapai harapan, karena utusan PT DSI sudah diusir duluan oleh masyarakat sebelum pertemuan dimulai. Bersama Kapolsek Koto Gasip,  menurut Sekcam pihaknya juga nanti akan mempertanyakan PT DSI apa dasar mereka membuat kanal itu, mana alas haknya.

Ditanya apa saja yang dikeluhkan petani terhadap PT DSI tadi petani mengeluhkan masalah pencurian sawit warga diduga dilakukan oleh suruh PT DSI di kebun sawit warga Koto Gasip. Menanggapi hal ini menurut Sekcam pihaknya tak tahu. Yang Sekcam tahu ada keluhan warga PT DSI membuat kanal sehingga warga tak bisa lewat di kebun sawitnya. Tak bisa memanen sawitnya.

Polisi Polsek Koto Gasip Siak, melerai menengahi warga yang nyaris baku hantam dengan utusan PT DSI.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar