Gedung SD Negeri 057769 Arus Napal Besitang Rubuh !

Diterangkannya lagi sudah dua kali pihaknya mengajukan proposal ke pihak Disdik Kabupaten Langkat yang pertama terobosan melalui anggota DPRD. Kedua, dari pihak Dinas Pendidikan sudah pernah meninjau sekolah ke TKP tahun 2021 dan hasilnya nihil, 2022 diajukan lagi proposal ke pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Langkat juga belum ada tanggapan. Awal 2023 setelah bangunan rubuh bikin lagi permohonan melalui proposal tapi sampai sekarang tak kunjung diperbaiki.
"Kami berharap melalui media Detak Indonesia.co.id ini sebagai penyambung lidah ke pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Langkat supaya SD Negeri 057769 Arus Napal Bersitang segera diperbaiki, semoga permohonan kami dikabulkan oleh Pemkab Langkat siswa/i di sekolah ini ada 102 orang, tenaga pengajar/guru sembilan orang sudah termasuk empat guru honorer," urainya dengan sedih.
Darto Berutu, 45 tahun, warga setempat sekaligus orang tua siswa Hekesiek Kedeken Berutu kelas VI, sangat menyesalkan pihak dinas terkait, kenapa tidak ada tanggapan apalagi oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Langkat membiarkan sekolah ini sampai tumbang.
"Saya Darto Berutu penduduk di sini mewakili semua warga Dusun Aras Napal berharap kepada dinas terkait agar segera memperbaiki kembali sekolah tersebut," ucapnya dengan penuh harap. (stm)
Tulis Komentar