Tingkatkan kualitas lingkungan hidup, penuhi komitmen internasional untuk menjaga bumi

PHR Manfaatkan Gas Suar untuk Keperluan Listrik dengan Performa Tinggi

Di Baca : 510 Kali
PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) bersama Earth Wind & Power AS-perusahaan penyedia solusi ESG untuk industri minyak dan gas, pembangkit listrik tenaga baru dan surya, melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman terkait rencana pemanfaatan Gas Suar (Gas Flare) untuk keperluan listrik high performance computing di wilayah kerja Rokan. (Dok. Humas PHR)
 

Executive Vice President Upstream Business PHR, Edwil Suzandi mewakili PHR WK Rokan dalam penandatanganan MOU tersebut menyatakan, Studi Pendahuluan Pemanfaatan Gas Suar (gas flare) ini merupakan tonggak penting dalam perjalanan PHR WK Rokan menuju Zero Routine Flaring sekaligus bagian dari pemenuhan Net Zero Emission dalam program dekarbonisasi.

"Kami percaya, kolaborasi ini akan membantu PHR WK Rokan mengidentifikasi solusi inovatif untuk mengurangi gas flaring, sekaligus mengoptimalkan penggunaan sumber daya alam menjadi salah satu sumber kelistrikan high performance computing,” ujar Edwil sembari mengatakan, PHR mendukung sepenuhnya target Zero Routine Flaring dan Net Zero Emission, serta menjadikan PHR WK Rokan sebagai perusahaan eksplorasi dan produksi minyak mentah yang berkelanjutan serta ramah lingkungan.

Gas flaring adalah praktik membakar gas yang dilepaskan selama proses produksi minyak karena pertimbangan faktor keselamatan, kondisi abnormal, kegiatan maintenance dan sebagainya.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar