Gema Kosgoro Dukung Erick Thohir Berantas Mafia Alkes

Jakarta, Detak Indonesia--Gerakan Mahasiswa Kosgoro mendukung langkah Menteri Badan Usaha Milik Negara RI Erick Thohir melawan mafia impor alat kesehatan.
"Mafia impor obat dan alkes bikin sulit rakyat harus dilawan. Kita sebagai warga negara seribu persen dukung," kata Ketua Umum DPN Gerakan Mahasiswa Kosgoro HM Untung Kurniadi dalam keterangan persnya, Selasa (21/04/2020) siang.
Makanya Untung menyerukan kepada segenap rakyat untuk bersatu melawan mafia alkes dan meminta aparat penegak hukum untuk membongkar praktik mafia pengadaan alat kesehatan dan obat di tengah pandemi penyebaran virus Covid-19 di Indonesia.
Tulis Komentar