Partisipasi Kajari Bengkalis dalam Program Bengkalis Membaca

Bengkalis, Detak Indonesia -- Dalam rangka memperingati HUT Persatuan Jaksa Indonesia (PJI) ke-27 tahun 2020, yang bertemakan "Melangkah Bersama dengan Kokoh dan Pasti Demi Kemajuan Institusi". Kepala Kejaksaan Negeri Bengkalis (Kajari) Nanik Kushartanti SH MH, Kamis (18/6/2020) turut mengisi program "Bengkalis Membaca" yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bengkalis, dengan membacakan buku novel yang berjudul "Ketika Cinta Bertasbih" yang merupakan buku novel karya Habiburrahman El Shirazy dan diterbitkan pada tahun 2007 oleh Republika-Basmallah.
Kegiatan "Bengkalis Membaca" ini merupakan program online terbaru dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Tuan Guru Haji Ahmad, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau. Program "Bengkalis Membaca" ini mempunyai slogan yaitu "Generasi Membaca, Generasi Keren".
Relawan program "Bengkalis Membaca" dari Dispersip Bengkalis, bunda Soleha, Kepala Kejaksaan Negeri Bengkalis (Kajari) Nanik Kushartanti SH MH, dan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bengkalis, Suwarto, usai melaksanakan siaran langsung program "Bengkalis Membaca", Kamis (18/6/2020). (Devon/DetakIndonesia.co.id).
Tulis Komentar