SERING TERJADI KECELAKAAN

Lebihi Kecepatan Normal di Jalan TOL, Ditlantas Polda Riau Tindak Tegas

Di Baca : 2692 Kali
Dirlantas Polda Riau Kombes Pol Firman Darmansyah SIK (kanan) turun langsung ke jalan TOL Pekanbaru-Dumai, memerintahkan Kasubdit Gakkum dan Kasat PJR Ditlantas Polda Riau mengambil tindakan tegas terhadap kendaraan yang melakukan pelanggaran. 

Pekanbaru, Detak Indonesia--Tingginya angka laka lantas di Jalan Tol Trans Sumatera Pekanbaru - Dumai (Permai) Dirlantas Polda Riau Kombes Pol Firman Darmansyah SIK secara langsung memerintahkan Kasubdit Gakkum dan Kasat PJR Ditlantas Polda Riau mengambil tindakan tegas terhadap kendaraan yang melakukan pelanggaran. 

"Menyikapi kejadian laka lantas di jalan Tol Trans Sumatera Pekanbaru - Dumai akhir-akhir ini, kita dari Ditlantas Polda Riau mengambil tindakan tegas terhadap kendaraan yang melanggar, tidak ada lagi toleransi!!" tegas Dirlantas Polda Riau Kombes Pol. Firman Darmansyah SIK kepada awak media. 

Dari pantauan di lapangan jelas, kejadian laka lantas yang terjadi di jalan Tol Pekanbaru - Dumai tersebut merupakan kelalaian pengendara itu sendiri, yang tidak mengindahkan imbauan, tidak mematuhi rambu - rambu lalu lintas yang ada di sepanjang jalan Tol. 

Pengendara yang melanggar aturan, ditindak tegas ditilang






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar