NASIHAT mengenalkan 10 doktrin

NASIHAT PHR Kultur Baru Operasi Andal Blok Rokan: Bahagia Bekerja, Pulang Selamat

Di Baca : 241 Kali
Para isteri pekerja dan mitra kerja PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) mengunjungi lokasi kerja suaminya dalam agenda kunjungan keluarga ke lokasi kerja yang merupakan salah satu implementasi program NASIHAT di WK Rokan. (Dok. Humas PHR)
 

“Setelah melihat pekerjaan suami di lapangan, istri pekerja juga diikutkan dalam workshop dengan agenda Touch The Heart, Penguatan 10 doktrin NASIHAT dan renungan yang bertujuan agar pekerja lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap keselamatan kerja. Kita juga berharap, NASIHAT ini bisa meningkatkan budaya kerja yang positif dan selamat," tegas Awang.

Selain itu, NASIHAT juga membantu para pekerja untuk meningkatkan kinerja dan mencapai tujuan bersama. "Dengan adanya program ini, kita jadi lebih termotivasi untuk bekerja lebih baik. Kita juga lebih mudah untuk berkolaborasi dan saling berbagi ide," ungkap Awang.

Program NASIHAT PHR WK Rokan ini pun meraih penghargaan bergengsi "Best Culture Program Subholding Upstream" dalam ajang Culture Summit SHU 2024 yang diadakan PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream Pertamina dengan tema “The Great Wonders of Culture” pada 10-11 Juni 2024.

Program ini merupakan salah satu dari puluhan program internalisasi AKHLAK yang mendaftar dan berhasil lolos menjadi 6 finalis untuk proses penjurian pada 10 Juni 2024. Selain NASIHAT, PHR juga memborong penghargaan lain yakni AKHLAK Beat dari PHR WK Rokan.

Pencapaian ini menjadi bukti komitmen PHR dalam menanamkan nilai-nilai AKHLAK yang merupakan bagian dari budaya yang diperkenalkan BUMN kepada seluruh karyawannya.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar