PELANTIKAN HIPERMAKSI MEDAN

Siak Anggarkan 27 Persen Dana Pendidikan

Di Baca : 4326 Kali
Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Siak Budi Yuwono, melantik 32 orang pengurus kabinet Hijrah Himpunan Pelajar Mahasiswa Kabupaten Siak (Hipermaksi)  periode 2017-2019, di Hotel Garuda Citra, Medan, Minggu (25/3/2018). (Foto Humas Pemkab Siak)

Lebih lanjut, Budi mengatakan masa depan negara ini umumnya dan Kabupaten Siak khususnya adalah di tangan anak-anak muda. Oleh karena itu, jadilah pemuda yang unggul, tangguh dan memiliki tanggungjawab.

Ia pun mengingatkan para mahasiswa agar sebaik mungkin mempersiapkan diri untuk mengabdi kepada negara, mengingat generasi muda merupakan penerus bangsa.

Menurut Budi mengabdi kepada negara tidak hanya melalui menjadi pegawai negeri (ASN) saja, akan tetapi bisa dari profesi apa saja. Selain itu mahasiswa asal Siak ini harus mampu mengenalkan daerah asalnya ke teman-temannya atau ke dunia luar.

"Kalian bisa bantu Pemda untuk mempromosikan Siak kepada teman-teman kalian di sini ataupun  melalui media sosial yang kalian miliki," ujarnya.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar