PT KHARISMA BODOHI PETANI PLASMA

Pinjaman Rp13 M Catut Nama Anggota KUD

Di Baca : 5914 Kali
Foto atas kebun sawit plasma warga Desa Talang Perigi Kabupaten Inhu Riau yang menyedihkan tidak subur, foto bawah Kantor bapak angkat PT Kharisma. (Zul/Detak Indonesia.co.id)

Rengat, Detak Indonesia--PT Kharisma yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit pola plasma kemitraan dengan menggarap lahan masyarakat Desa Talang Perigi Kecamatan Rakitkulim, Inhu, Riau, dengan rincian 40 persen kebun inti milik PT Kharisma dan 60 persen dibangun untuk kebun masyarakat sistem kredit.

Dari 154 KK warga Talang Perigi atau mendapatkan kebun sawit plasma yang dibangun PT Kharisma sekitar 260 hektare, dan sekitar 200 hektare kebun inti milik PT Kharisma dibangun sejak tahun 2014, sebagaimana lazimnya pembangunan kebun pola plasma menjadi tanggungjawab perusahaan yang membangunnya dengan pembayaran cicilan setelah dilakukan konversi.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar