Nasional

Tahun Ini Rupiah Terdepresiasi 6,3 Persen

Di Baca : 2168 Kali
Ilustrasi : Net

JAKARTA,DetakIndonesia.co.id -- Sentimen terhadap ekonomi Indonesia membaik karena laporan pertumbuhan ekonomi tumbuh dengan laju tercepat sejak 2013 pada kuartal kedua tahun ini. Produk Domestik Bruto tumbuh 5,27 persen (yoy) pada periode April hingga Juni 2018, naik dari 5,06 persen pada kuartal pertama.

Chief Market Strategist FXTM, Hussein Sayed, mengatakan, walaupun pertumbuhan ekonomi kuartal kedua ini dapat meningkatkan optimisme mengenai prospek pertumbuhan Indonesia, berbagai risiko eksternal berupa ketegangan dagang global dan ekspektasi suku bunga AS dapat memengaruhi momentum.

Dia mengingatkan ketegangan politik yang semakin menjadi antara Cina dan Amerika Serikat dapat memengaruhi permintaan eksternal secara negatif, sedangkan kenaikan suku bunga AS dapat mempercepat arus keluar modal.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar