para pengurus KUD akan memahami perhitungan pajak yang benar

Puluhan Petani Mitra PTPN V Antusias Pelajari Perpajakan

Di Baca : 872 Kali
Para petani mitra PT Perkebunan Nusantara V Riau yang mengikuti pelatihan perpajakan. Melalui pelatihan ini, para petani mitra memahami jenis dan kewajiban perpajakan yang harus dipenuhi oleh mitra KUD maupun KKPA. (foto ist) 

Pekanbaru, Detak Indonesia--PT Perkebunan Nusantara V Riau mendorong mitra binaan untuk patuh dan tertib administrasi dalam bidang perpajakan. Langkah itu direalisasikan melalui Pelatihan Perpajakan melibatkan 44 peserta dari 22 Koperasi Unit Desa Plasma maupun mitra yang tergabung dengan pola kredit koperasi primer anggota atau KKPA. 

Para petani yang mengikuti pelatihan di Kantor Direksi PTPN V, Jalan Rambutan, Kota Pekanbaru, Riau itu terlihat sangat antusias mengikuti beragam materi perpajakan yang dibuka oleh CEO PTPN V, Jatmiko K Santosa tersebut.

Abdi Siregar salah satunya. Pemuda yang didapuk sebagai Sekretaris Koperasi Unit Desa (KUD) Subur Makmur, Kabupaten Kampar ini mengaku pelatihan yang diberikan sangat membantu dirinya untuk lebih tertib administrasi serta mengenal beragam kewajiban perpajakan yang harus dipenuhinya. Selama ini, dia mengatakan kerap kesulitan untuk mengatur administrasi yang berkaitan dengan perpajakan. 

"Bahkan sebelum mengikuti pelatihan ini saya masih bingung apa saja jenis pajak yang harus dipenuhi. Sehingga, mewakili generasi pengurus KUD Plasma PTPN V se Riau, saya mengucapkan terima kasih karena telah melaksanakan pelatihan pajak yang sangat bermanfaat dalam mengedukasi KUD," tuturnya. 

Senada dengan Abdi, Sekretaris KUD Tani Sejahtera, Rian, mengatakan pelatihan tersebut membantu para petani memahami perpajakan dan kewajiban para pengelola terhadap koperasi dan sistem pajak yang diterapkan oleh pemerintah. 






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar