Wabup Bagus Santoso Ajak Pengusaha Pelihara Jalan 

Jalan Gajah Mada Hancur Dilindas Tronton dan Fuso

Di Baca : 3232 Kali
Wakil Bupati Bengkalis Riau Bagus Santoso meninjau Jalan Gajah mada di perbatasan Kecamatan Mandau dengan Kecamatan Pinggir dan Kecamatan Talang Mandau Bengkalis Riau yang rusak parah, Selasa (20/4/2021). (ist) . 

Bertepatan kunjugan Wabup pada Km 22 terlihat truk tronton penuh muatan buah sawit terbalik mengakibatkan kemacetan. Nampak deretan kendaraan roda 4  rata rata truk fuso
dan tronton terhenti akibat satu armada truk fuso terbalik menghalangi badan jalan.

Melihat kondisi tersebut Wabup Bagus Santoso spontan turun dari sepeda motor menghampiri supir dan warganya ikut mengatur lalu lintas. Bersamaan waktu tersebut wabup mengimbau kepada pengusaha untuk tertib dan turut serta membantu pemeliharaan jalan.

“Bapak Bapak semua, jalan ini milik kita bersama, maka mari kita jaga bersama sama. Tolong sampaikan kepada tuan majikan bapak dan saudara untuk andil menjaga jalan ini. Silahkan lewat tapi ayo kita rawat, balik muat sawit bawalah amal saleh isi kerikil, tanah timbun tutupi lubang jalan, jangan hanya ambil untung saja,” imbaunya.

"Pelaku usaha dilarang ambil keuntungan tetapi tak peduli dengan kondisi jalan yang dilewati. Akibatnya semua terganggu bukan hanya tronton,  fuso perusahaan milik majikan anda tapi warga semuanya,” tegas Bagus Santoso.






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar